Ustadz Haris Paz Wafat Meninggal Dunia

Benarkah Prof Ustadz Haris Moejahid PAZ Meninggal Dunia? Kapan Ustadz Haris Wafat?

PAZalkasaw.Com – Masih saja ada pertanyaan, benarkah prof ustadz haris moejahid paz meninggal? Kapan Ustadz Haris Moejahid Wafat?

Siapa Kapan Ustadz Haris Moejahid Aris Hidayat Paz Meninggal Wafat
Gambar 1: Foto Nisan Ustadz Haris Moedjahid

Maka jawaban ringkasnya, “Ya, Ustadz Haris Moedjahid, Guru Besar PAZ Al Kasaw telah wafat. Pada 5 Juli 2020, pada Pukul 23.00 Wib di Rumah Beliau Bandung“.

Prof Haris Moejahid, kami para paztrooper menyebut beliau prof atas rasa penghormatan tertinggi kami kepada segala dedikasi dan temuan temuan beliau, dikebumikan pada esok paginya pada tanggal 6 Juli 2020 mulai prosesi acara sekitar pukul 09.00 WIB.

Beliau Lahir, 09 September 1967 dan wafat 05 Juli 2020. Sekitar usia 53 tahun.

Ustadz Haris Moejahid Wafat Dengan Segudang Prestasi Kepada Umat

Ustadz Haris Paz Wafat Meninggal Dunia
Gambar 2: Prosesi Pengebumian Ustadz Haris

Kepergian beliau, tidak hanya membuat keluarga sangat kehilangan, namun para murid murid PAZ, Alumni pelatihan paz al kasaw, pasien pasien beliau, para relasi, anak anak yatim, bahkan sampai penjual kerupuk asongan yg senantiasa diborong beliau ketika lewat juga merasakan kehilangan sosok guru yang luar biasa ini.

Bagaimana tidak, Ustadz Haris Moedjahid Abu Hamza dengan segala dedikasi dan upaya kerasnya, memformulasikan banyak sekali temuan temuan dalam bidang pengobatan yang hari ini bi’idznillah telah dirasakan oleh banyak sekali orang.

Bahkan, betapa banyak paztrooper dulunya tak lain adalah pasien pasien paz, baik pasien paz beliau langsung maupun pasien pasien dari murid murid beliau.

Temuan Ustadz Haris Moejahid Abu Hamza Terus Dilestarikan PAZ Pusat dan Ahli Waris Beliau

Quote Ustadz Haris Kita Bagi Tugas Saya Menunjukkan Dan Membuktikan
Gambar 3: Quote UHM Bab Hentak Kaki (dulu urkud birijlick)

Beberapa temuan dalam kontek ilmu pengobatan islam yang sangat brilian:

  1. Metode PAZ Al Kasaw Keseluruhan Meliputi PAZ Basic, PAZ Jantung, PAZ Autoimun, PAZ Maryam, PAZ Babypaz, PAZ Survival, dan PAZ Stroke beserta jurus jurusnya.
  2. Konsep Rangka di bungkus daging terinspirasi dari Al Qur’an Al-mukminun 12-14 sebagai fundamental anatomi bagi paztrooper
  3. Konsep Pengobatan berbasis hentak kaki terinspirasi dari kisah nabi Ayyub alaihi salam QS Shad 42
  4. Jalan sehat ala PAZ, berbasis menggali hadist hadis rasulullah kala berjalan seperti apa
  5. Jurus Pukul Rumput, Cabut Rumput yang sama dari kisah Nabi Ayyub Alaihi salam
  6. Konsep solusi problem persalinan namanya PAZ Maryam yang lahir dari Tadabbur surat Maryam
  7. Konsep PAZ Stroke yang lahir dari Hadist Siksa Paling Ringan dari Penduduk Neraka
  8. Konsep urusan pernafasan secara tuntas dari tadabbur ayat Al An’am 125 dan QS Thaha 25-28
  9. Konsep Organ terpenting dalam tubuh manusia adalah Tulang Ekor, sebab dalilnya dalam hadist adalah demikian. Satu satunya organ yang super penting itu tulang ekor.
  10. Kaidah benang merah pengobatan Input, System, Output yang lahir dari Hadist 3 Asal Kesembuhan menurut Rasulullah, dan lain sebagainya
  11. Konsep berpikir seorang muslim dalam bidang kesehatan dan riset berbasis logika wahyu, sunnatullah, dan akal manusia
  12. Konsep kendor, kenceng, melintir, dan kombinasi
  13. Temuan jalur penyakit pantel, matis, mantul, jalur samping
  14. Pembaruan konsep biomekanik pada tubuh manusia untuk penyembuhan berbasis anatomi dari al Qur’an

Masya Allah, temuan temuan yang kini ada di diri dan hati ribuan paztrooper murid murid beliau dalam dan luar negeri.

Insya Allah jadi wasilah amal jariyah yang luar biasa bagi Ustadz Haris Moedjahid Rahimahullah.

Ustadz Haris PAZ Meninggal dalam Kadaan Sehat

Sempat di kabarkan Ustadz Haris sakit ini dan itu, serta berbagai polemik sakitnya beliau apa. Maka kami sampaikan, ahamdulillah Ustadz Haris Rahimahullah meninggal dalam keadaan baik, dalam keadaan sehat.

Hal tersebut juga yang disampaikan oleh pihak keluarga, dalam hal ini istri beliau Umi Aat kepada kami di paz pusat. Ustadz Wafat dalam keadaan baik dalam keadaan sehat.

Memang, sekitar satu minggu sebelum wafat beliau sempat sakit syaraf kejepit pada bagian rusuk sebelah kiri, namun alhamdulillah sudah teratasi dengan jurus dan gerakan paz yang beliau sendiri rancang untuk sakitnya tersebut.

Selepas sakitnya terurai, beliau sudah sempat berkuda. Beraktifitas seperti biasa.

Bagaimana PAZ Selepas Ustadz Haris PAZ Meninggal Dunia?

Sesuai amanah dari Ustadz Haris Sendiri Rahimahullah yang disampaikan oleh istri beliau juga dari wakil pihak keluarga. Pihak keluarga menghendaki:

  • Ilmu paz terus dilanjutkan dakwahnya agar menjadi amal jariyah Ustadz Haris Moedjahid Rahimahullah
  • Para paztrooper yang sudah mendapatkan ilmu, agar hendaknya mengamalkan ilmu yang sudah Ustadz Abu Hamza Ini Ajarkan
  • Aneka sedekah produktif beliau, Amal amal sholeh sedekah yang bisa beliau lakukan hendaknya terus di lanjutkan oleh keluarga dan utamanya oleh PAZ Al Kasaw Pusat

Dan, amanah tersebut diberikan kepada Kami (Anjrah Ari Susanto dan Pak Bilal).

Hanya saja, saya pribadi juga pak Bilal menyadari, amanah ini terlalu berat ketika hanya kami berdua yang memikulnya.

Maka kami sampaikan, sejatinya, amanah ilmu ini, kini diemban oleh kita semua para murid Ustadz Haris Moejahid yang jujur, tulus, amanah dan setia pada visi serta misi UHM.

Jadi bukan amanah ada di pundak saya dan pak Bilal saja, namun di seluruh pundak para paztrooper, para alumni pelatihan PAZ Al Kasaw baik yang sudah terdaftar resmi jadi anggota PAZTI maupun yang tidak.

Sepakat ya?

Dari Situ Lahirlah, Tiga Tim dan Badan Hukum Untuk Terus Melanjutkan Visi dan Misi Ustadz Haris

PAZ Pusat menyusun tiga tim sebagai upaya terbaik dalam memberikan support terbaik dalam mendakwahkan PAZ juga mensupport para alumni untuk membenamkan visi misi ustadz Haris kepada umat

Dua dari tiga tim ini embrionya sejak awal langsung di komando oleh Ustadz Haris Rahimahullah. Dibentuk atas persetujuan dan arahan dari beliau.

Apa saja tiga tim itu?

  • PT PAZ Generasi Unggul. Badan usaha perseroan yang mengelola segala hak kekayaan intelektual dan hak cipta ustadz Haris Moedjahid. Sekaligus sebagai satu satunya kampus resmi pendidikan paztrooper. Termasuk menindak oknum yang dzalim mengambil hak ustadz haris dan keluarga dari apa apa ciptaan UHM ini.
  • PAZTI satu satunya wadah resmi profesinya seluruh paztrooper indonesia, ada banyak profesi memiliki perkumpulan, maka PAZTI akan menjadi pengelola kebijakan paz dari sisi profesi kepaztrooperan. Ada urusan organisasi, keanggotaan, kode etik, AD ART Organisasi, ujian kompetensi, standarisasi jurus dan lainnya. Cek selengkapnya di web pazti
  • Yayasan Haris Moedjahid Center, insya Allah segera di inisiasi guna memfasilitasi projek amal sholeh ustadz haris termasuk wakaf wakaf produktif beliau. Kurma akhir zaman, Kuda Akhir Zaman (paz stable dan iqro stable), juga DOAZ project (domba akhir zaman).

Tiga tim ini di urus sesuai peruntukkan masing masing dengan struktur dan jelas leader masing masing.

Kian hari kian disempurnakan sehingga bisa memberikan layanan terbaik kepada umat yang ingin belajar paz, ingin memperdalam ilmu paz, yang mau berkarir dengan paz, sampai membantu umat mendapatkan akses pengobatan paz kepada paztrooper yang berkompeten.

Demikian, posting penjelasan tentang Meninggalnya Ustadz Haris Moedjahid, Benar beliau telah wafat. Namun, Visi dan Semangat Beliau Tetap Hidup dihati semua murid murid beliau.

Ingat, beliau katakan, ketika anda ikut paz, artinya anda sudah terjebak….

Quote Ustadz Haris, Paztrooper Anda Telah Terjebak
Quote 4: PAZ AL Kasaw dilahirkan untuk perjuangan islam

Jadilah paztrooper yang berorientasi akhirat dengan terus berusaha memberikan solusi atas kegundahan kegundahan yang dialami oleh Umat sekarang ini.

Tulis visi kedepan. Kita berkumpul (di paz ini) bukan karena dunia. Jangan bicara perasaan pribadi. Kegundahanmu hanya masalah islam tak ada yang lain.

Fokusnya, salah satunya dalam konteks PAZ AL Kasaw adalah menyelesaikan problem kesehatan ditengah umat:

Kata Mutiara Ustadz Haris Tulis Visi Kedepan Kegundahanmu Masalah Islam
Quote 5: Ayo paztrooper jangan sibuk urusan dunia

Berkumpul di paz bukan tujuan rendah urusan dunia, semisal:

  1. Unjuk unjukan diri siapa paztrooper paling hebat dan paling pintar
  2. Sibuk menonjolkan diri siapa paztrooper paling dekat paling berkontribusi kepada ustadz Haris
  3. Sombong banyak banyakkan pasien atau rujukkan pasien
  4. Ramai berpolitik didalam paz al kasaw guna mendapatkan pengaruh. Ya harta, tahta, wanita fitnah yang pasti tak pernah lepas dalam sunnatullah berorganisasi

Namun, Paztrooper mari

  1. Ayuk sibuk beramal, amalkan ilmu paz untuk membantu umat sebanyak banyaknya, dengan kualitas sebaik baiknya.
  2. Sadari apa yang antum lakukan dengan ilmu paz ini, niatnya, jadikan islam rahmatan lil’alamin juga bagian dari ikhtiar kita menjayakan kembali ilmu pengobatan islam dimuka bumi
  3. paztrooper upgrade selalu ilmu dien islamnya, perbaiki tauhid, perbaiki ibadah yang wajib dan sunnah kepada Allah sesuai tuntunan Rasulullah
  4. Saling tasamuh kepada sesama paztrooper
  5. Menjaga adab terhadap guru, ilmu guru, brand milik guru
  6. Kalaupun mendapatkan sebagian harta dari nge-paz, kembalikan ke islam, bangunlah pesantren, supportlah guru guru mengaji, belilah kuda utk dakwah, dan lainnya
  7. Utamakan bersatu dalam jamaah paz, terus turun tangan menambal ‘kapal bocor’ ini secara bersama sama dalam satu komando yang baik
  8. Jaga kemurnian ilmu paz, jauhkan dari campuran campuran yang merusak. Ketika ustadz Haris Wafat, maka ya sudah selesai, ilmu fundamental PAZ ya sejauh apa yang beliau tinggalkan. Andai ada ‘variasi’, maka presentasikan ke pusat, nanti tim riset akan mengkajinya.

Demikian penjelasan mengenai pertanyaan dari umat tentang meninggalnya Ustadz Haris Moedjahid. Bagi yang masih penasaran siapa Ustadz Haris Moedjahid silakan bisa gali lebih banyak di website BLOG.PAZalkasaw.com ini ya.

Mohon doanya selalu para paztrooper dan umat, agar para pewaris amanah PAZ dari Ustadz Haris Rahimahullah senantiasa diberi petunjuk dan taufik dariNya.

Juga para pengurus PGU, PAZTI, Keluarga Besar Ustadz Haris, Tim Rumah Sehat Iqro Sehat, Tim Perintis (barisan murid pertama paz) seluruh paztrooper lainnya

Sebagai Penutup, Saya Tulis Sebuah Ungkapan Cinta Kepada Ustadz Rahimahullah. Judulnya, “Ustadz Saya Iri Padamu”

Saya sungguh iri padamu ya Ustadz…

Bagaimana engkau bisa persiapkan wafatmu seindah ini.

Engkau ingin syahid, sebagaimana engkau ceritakan padaku saat thawaf bersama

Saat menemanimu duduk mendoakan itu di raudhoh Nabi Mu

Insya Allah, dan saya doakan, itu sudah Allah karuniakan padamu sekarang.
…..

Ya Ustadz…

Saya sungguh iri padamu…

Ketika engkau tak ingin mati sedang ilmu temuanmu, kau ucapkan berulang waktu, blm tersebar ke umat

Yang lahir dari perjuangan mu hadapi sakit pasca sebuah insiden di masa lalu dan aneka ujian ujian sakitmu lainnya.

Lahir dari kisah kelahiran putra mu juga sakit yang mereka hadapi

Detik ini jadi pelabuhan jariyah ilmu yang tak putus ke lebih dari 6000 PAZtrooper dan mungkin 20rb lebih umat yang sudah rasakan faedahnya sejak 15 tahun lalu melakukan pengobatan dan riset
….

Ya Ustadz…

Aku iri padamu…

Berapa banyak air mata tumpah yang lahir dari kesadaran betapa jauh diri ini dari Qur’an

Betapa banyak hijrah dan komitmen beribadah lebih baik wasilah selepas dengar nasehat nasehatmu

Betapa banyak yang semakin cinta atas Sunnah Sunnah nabi mu baik dari cara jalan, berkuda, tahajud, menjaga wudhu, menjaga shalat berjamaah di masjid

Bahkan Sunnah lain lainnya..

Sedang saya, apa bekal pulang yg sudah saya siapkan?

….

Masya Allah…

Semoga Allah lapangan kuburmu. Allah terima amal sholihmu. Allah ampuni taubatmu.

Visi perjuangan mu, utk meninggikan Izzah kaum muslimin di bidang pengobatan kami terus perjuangkan bersama seluruh PAZtrooper semuanya

Ya Ustadz… Peluk erat untukmu. Meski kini tak lagi bisa.

Maafkan saya yang sering kurang bisa memuliakanmu selama ini.

Terima kasih telah juga memberi kepercayaan sejauh ini mengiringi langkah perjuangan mu

Marilah Kita Tutup Dengan Doa

اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لِحَيِّنَا وَمَيِّتِنَا وَشَاهِدِنَا وَغَائِبِنَا وَصَغِيْرِنَا وَكَبِيْرِنَا وَذَكَرِنَا وَأُنْثَانَا. اَللَّهُمَّ مَنْ أَحْيَيْتَهُ مِنَّا فَأَحْيِهِ عَلَى اْلإِسْلاَمِ، وَمَنْ تَوَفَّيْتَهُ مِنَّا فَتَوَفَّهُ عَلَى اْلإِيْمَانِ، اَللَّهُمَّ لاَ تَحْرِمْنَا أَجْرَهُ وَلاَ تُضِلَّنَا بَعْدَهُ

Ya Allah, ampunilah orang yang hidup dan yang mati di antara kami, orang yang hadir dan yang tidak hadir, yang masih kecil dan yang sudah dewasa, laki-laki maupun perempuan.

Ya Allah, orang yang Engkau hidupkan di antara kami, hidupkan dengan memegang ajaran Islam, dan orang yang Engkau matikan di antara kami, maka matikan dengan memegang keimanan.

Ya Allah, jangan halangi kami untuk memperoleh pahalanya dan jangan sesatkan kami sepeninggalnya.

Anjrah Ari Susanto

 

—-

NB. Sebutan profesor kepada Ustadz Haris Moedjahid, adalah sebutan kami (para murid beliau) kepada beliau. Atas temuan temuan dan kontribusi yang luar biasa beliau dalam kemanusiaan dan umat.

Leave a Reply

Your email address will not be published.